Radar Singkil.co |~ Kebakaran yang terjadi di Pondok Pesantren Darul Mutta’allimin Berkontruksi Kayu hangus terbakar dilalap si jago merah
Peristiwa yang terjadi di Pondok Pesantren Darul Mutta’allimin didesa Tanah Merah di kecamatan Gunung Meriah kabupaten Aceh Singkil sekitar Pukul 14.30 Wib pada Sabtu (31/8/24) dini hari

Dampak bencana kebakaran tersebut menghanguskan 5 Unit Asrama Berkontruksi Kayu beserta isinya (Rusak Berat) dan juga 11 Unit Asrama Umum berkontruksi Beton beserta isinya (Rusak Berat)
Korban terdampak kebakaran mencapai 60 jiwa, belum diketahui apa penyebab kebakaran tersebut pihak berwajib masih dalam penyelidikan, dalam kejadian kebakaran tersebut
Badan penanggulan Bencana Daerah (BPBD) menurunkan 3 Unit mobil Pemadam Kebakaran ke Lokasi guna untuk melakukan pemadaman
Selain itu pihak BPBD menurunkan TRC ke lokasi kebakaran guna untuk melakukan pendataan
Kondisi terakhir Saat ini Api sudah berhasil dipadamkan