Radarsingkil.co | ~ Terkait banyaknya keluhan masyarakat imbas curah hujan tinggi, menyebabkan longsor timbun badan jalan dan jembatan putus.
PJ Bupati Aceh Singkil Azmi. M AP, Jumat, (3/4), mengatakan, segera di perbaikan jembatan putus dan longsor namun secara darurat dan bertahap, karena alat Pemerintah Aceh Singkil tidak cukup tersedia, sehingga memakai alat perusahaan.
“Kita tetap monitor, Insya Allah akan kita perbaiki segera secara darurat dan sekarang sedang bekerja mereka di lapangan, tentu bertahap,” jelasnya.
Sementara, warga Desa Lae Sipola, Kecamatan Singkohor Hendra, (4/5) mengatakan, masih membutuhkan adanya tindakan penanganan cepat dari pemerintah Aceh Singkil, di mana jalan utama penghubung tertimbun longsor di lintas jalan ke Kerinjala Perbatasan Pemko Subulussalam dan Aceh Singkil, kecamatan Suro Makmur.
“Alhamdulillah semalam Dinas BPBD mengirim petugas pemadam kebakaran singkohor, untuk membantu kami membuka badan jalan dan kereta sudah bisa. Namum pagi ini belum tau lagi
Karena semalam hujan deras lagi.” Pungkas Hendra. (Khairi).