Radar Singkil.co | ~ Pemilihan Gecik secara langsung (Pilciksung) Desa Situban Makmur kecamatan Danau Paris kabupaten Aceh Singkil akhirnya dimenangkan oleh kandidat nomor urut tiga, Irwansyah Putra Sambo,SH
Perlu diketahui Pemilihan Gecik Serentak terdiri dari 116 Desa Se Aceh Singkil, hanya 49 Desa yang ikut Pilciksung serentak, termasuk desa Situban Makmur
Sesuai Daftar Pemilihan tetap (DPT) Desa Situban Makmur berjumlah 1577 jiwa. Dalam perhitungan suara nomor urut satu Sendang Tinambun memperoleh 334 suara dan nomor urut dua elpridawati malau memperoleh 0 suara. Sedangkan nomor urut tiga, Irwan Syahputra Sambo memperoleh 408 suara dan nomor urut empat Samsul memperoleh 167 suara
Dengan nomor urut tiga atas nama Irwan Syahputra Sambo, unggul dengan kemenangan 74 suara dibandingkan nomor urut satu atas nama Sendang Tinambunan dalam pemilihan Pilciksung tersebut
Jumlah suara yang sah 909 suara dari 1577 suara, suara yang tidak sah 668 suara


Kandidat nomor urut tiga Irwan Syahputra Sambo dalam kemenangannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga desa Situban Makmur atas dukungannya untuk memilih dirinya
“Saya mengucapkan banyak terima kasih sebesar besarnya kepada masyarakat Desa Situban Makmur atas memilih saya untuk memimpin kampung situban makmur,” ucap Irwan Syahputra Sambo dengan nada yang terharu pada Sabtu (21/10/2023)
Harapannya, seluruh Masyarakat desa Situban Makmur bisa bersatu kembali setelah berakhirnya Pilciksung tersebut.